Kampanye Hemat Air dan Energi 2023

Read Time:57 Second

Hemat air + hemat energi = hidup lebih baik.
Seperti yang kita tahu, bahwa air merupakan salah satu penyokong utama kehidupan. Para peneliti planet di luar tata surya seringkali menghubungkan keberadaan air dengan keberadaan makhluk hidup dalam suatu planet. Akan tetapi, keberadaan air bersih di bumi kita ironisnya seringkali terabaikan. Masyarakat yang hidup di dataran rendah saat ini semakin sulit menemukan sungai dengan kondisi air yang bersih, padahal kita sangat terikat dengan keberadaan air ini. Selain untuk kebutuhan minum, memasak dan mencuci sehari-hari, air yang bersih juga sangat diperlukan bagi petani dan peternak agar bisa menghasilkan komoditi yang sehat dengan kualitas yang baik. Energi juga merupakan aspek yang penting dalam kehidupan kita. Akan tetapi, energi yang ada saat ini menggunakan bahan bakar yang cepat habis seperti batu bara.

Kampanye hemat air dan energi dilakukan oleh para kader adiwiyata di tempat ibadah sekitar sekolah dengan cara memasang stiker hemat air dan energi serta memberikan sosialisasi kepada takmir masjid, dalam hal ini diwakili oleh Bu Farida. Diharapkan dengan adanya kampanye ini, warga sekitar bisa lebih aware/sadar akan pentingnya penghematan dalam penggunaan air dan energi.

Kampanye hemat air dan energi 21 Agustus 2023
Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post Hari Peduli Sampah Nasional 2023
Next post Kampanye Anti Plastik 2023